Babinsa Sosialisasi Kamtibmas di Sekolah SMP

| Kamis, 07 Februari 2019 | 00.30 WIB

Bagikan:
BernasIndonesia.com - Bertempat di Ruang Kelas SMP Kristen Karegesan, Desa Karegesan Kec. Kauditan Kab. Minut, dilaksanakan sosialisasi Kamtibmas dengan Siswa-Siswi, (6/2/2019)

Hadir pada acara sosialisasi itu, Camat Kauditan Martho Rasubala, Danramil Kauditan diwakili Babinsa Desa Kauditan Serda Amiruddin, Kapolsek Kauditan diwakili Aiptu Y. S. Kusoy, Hukum Tua Karegesan Jhonni Karamoy, Para Guru dan Siswa-Siswi SMP Kristen Karegesan.

Dalam Sosialisasi ini, masing-masing pejabat yang hadir menyampaikan beberapa arahan dan bimbingan antara lain tentang Bahaya Narkoba, Aturan dan tata tertib berlalu-lintas, Penggunaan HP Android secara positif menghindari penyebaran berita Hoax dan ujaran kebencian dan yang terakhir tentang meningkatkan keimanan/ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, sebagai pondasi dalam kehidupan bermasyarakat.

“Kegiatan sambang sekolah seperti ini merupakan langkah untuk melakukan pendekatan dan pembinaan kepada masyarakat khususnya siswa-siswi untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas sejak dini,” ungkap Serda Amiruddin.
Bagikan:
KOMENTAR
TERKINI