Inilah Susunan Direksi PLN Terbaru Setelah Erick Thohir Berhentikan Zulkifli Zaini

| Senin, 06 Desember 2021 | 10.35 WIB

Bagikan:

Bernasindonesia.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak susunan jajaran direksi PLN. 


Perombakan susunan direksi PLN tersebut melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PLN tahun 2021. RUPS memutuskan memberhentikan Zulkifli Zaini sebagai Direktur Utama, diganti oleh Darmawan Prasodjo.

Erick Thohir menyampaikan dalam mengelola perusahaan BUMN, seorang pemimpin harus menyandarkan tanggung jawab yang diemban dengan hati dan keikhlasan. 

“Jabatan yang diberikan kepada kita tak lain sebuah amanah. Amanah untuk memberikan kontribusi sebesar-besarnya kepada negara dan memiliki dampak sosial seluas-luasnya berupa peningkatan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Erick, Selasa (6/12/2021). 

Berikut susunan direksi PLN yang baru:

Direktur Utama: Darmawan Prasodjo 

Direktur Perencanaan Korporat: Evy Haryadi

Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan: Bob Saril

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko: Sinthya Roesly

Direktur Manajemen Sumber Daya Manusia: Syofvi Felienty Roekman

Direktur Energi Primer: Rudy Hendra Prastowo

Direktur Mega Proyek dan EBT: Wiluyo Kusdwiharto

Direktur Bisnis Regional Sumatera Kalimantan: Muhammad Ikbal Nur

Direktur Bisnis Regional Jawa Madura dan Bali: Haryanto WS

Direktur Bisnis Regional Sulawesi, Maluku, Papua dan Nusa Tenggara: Syamsul Huda
Bagikan:
KOMENTAR
TERKINI